Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengolahan Angka Materi Simulasi Digital

 

Perangkat Lunak Pengolah Angka

Microsoft Excel merupakan salah satu perangkat lunak pengolah angka yang menjadi bagian dari aplikasi Microsoft Office. Perangkat lunak ini sering digunakan untuk mengerjakan perhitungan, menyimpan, mengatur, dan menganalisis informasi. Pemanfaatan perangkat lunak ini sangat beragam, mulai dari membuat pengaturan budget bulanan, mencatat dan merinci neraca keuangan bisnis, ataupun mengelola data dengan jumlah sangat banyak untuk keperluan analisis statistik. Aplikasi ini juga dikenal dengan nama Spreadsheet (Excel) (spreadsheet).

      Berbeda dengan perangkat lunak pengelola kata, dokumen Excel terdiri atas kolom dan baris data, yang memuat sel data. Setiap sel dapat berisi teks maupun nilai angka yang dapat dihitung menggunakan formula.

PENGERTIAN

Aplikasi pengolah angka adalah program yang difungsikan untuk mengolah data berupa angka.

Kemampuan aplikasi ini, antara lain: pembuatan tabel data, pengolahan data dengan melibatkan penggunaan rumus, grafik, database, dan Iain-Iain.

Dalam hal ini, angka yang sering muncul di bidang bisnis, ilmiah, perencanaan, pembuatan statistik, pembuatan lembar kerja, pengelolaan angka untuk perhitungan sebuah data (basis data) dan grafik.

MANFAAT

Aplikasi Excel adalah salah satu jenis perangkat lunak yang sering digunakan sebagai media membangun tabel yang didalamnya menggunakan perhitungan  antara beberapa baris atau kolom hingga membuat analisis dalam bentuk dashboard.

TAMPILAN AWAL

Berikut ini merupakan bagian - bagian dari tampilan Microsoft Excel

Tamilan pengolahan angka

Keterangan :

Nama Fitur
Fungsi
Quick Access Toolbar
Kumpulan tombol pintas yang sering digunakan untuk perintah umum. Bisa ditambah maupun dikurangi, namun secara default terdiri dari Save, Undo, dan Redo
Ribbon
Berisi kumpulan tab yang sudah disusun berdasarkan kategori tertentu, misalnya Home, Insert, Page Layout, Formulas. 
Pada masing-masing tab berisi beberapa kelompok perintah, misalnya Font, Alignment, Number.
Title
Menampilkan nama dokumen yang sedang dibuka.
Name Box
Menampilkan lokasi atau “nama” sel yang dipilih.
Cell
Sel adalah setiap persegi panjang di dalam workbook, yang merupakan persimpangan antara kolom dan baris
Row
Baris adalah sekumpulan sel yang bergerak dari kiri ke kanan halaman, yang diidentifikasi dengan nomor
Column
Kolom adalah sekumpulan sel yang bergerak dari atas ke bawah halaman, yang diidentifikasi dengan huruf
Formula Bar
Lokasi untuk memasukkan atau edit data, formula, atau fungsi yang ada pada sel tertentu.
Scroll between worksheets
Digunakan untuk menggeser worksheet.
Lebar kerja (worksheet) atau disebut juga buku kerja (workbook). Setiap lembar kerja memiliki satu atau lebih lembar kerja, misalnya: Sheet1, Sheet2,...dst. Klik kanan untuk pilihan lainnya dan klik tab untuk beralih di antara mereka.
Click to add a new worksheet
Digunakan untuk menambahkan worksheet baru.
Normal View
Merupakan tampilan mode standar, yang menunjukkan jumlah sel dan kolom yang tidak terbatas
Page Layout View
Tampilan ini akan membagi worksheet menjadi halaman.
Page Break View
Pilihan untuk menampilkan overview worksheet, khususnya sangat membantu ketika ditambahkan page breaks
Scroll Bar
Berada di bagian bawah dan bagian kanan yang berfungsi untuk menggeser tampilan ke atas bawah atau kanan kiri

File

File berisi ikon-ikon perintah yang berhubungan dengan pengaturan file dokumen

File berisi ikon-ikon perintah

Keterangan : 

• New : digunakan untuk membuat dokumen baru (CTRL + N)

• Open : digunakan untuk membuka dokumen (CTRL+O)

• Close : digunakan untuk menutup dokumen (ALT+F4)

• Save : digunakan untuk menyimpan dokumen (CTRL + S)

• Save As : digunakan untuk menyimpan dokumen dengan nama yang berbeda

• Print : digunakan untuk mencetak dokumen (CTRL+P)

• Undo : digunakan untuk membatalkan perintah terakhir (CTRL+Z)

• Redo : digunakan untuk mengembalikan perintah yang dibatalkan (CTRL+Y)


Tab Home

Tab Home merupakan tab yang paling sering digunakan berisikan fitur format teks seperti font dan perubahan paragraf

Tab Home

Group Clipboard

• Cut : berfungsi untuk memotong teks/objek yang dipilih (CTRL + X)

• Copy : digunakan untuk menyalin teks atau objek yang dipilih (CTRL + C)

• Paste : berfungsi untuk menempelkan hasil copy atau paste (CTRL + V)

• Format painter : berfungsi untuk meniru format teks ke dokumen lainnya

Group Clipboard

Group Font

• Font : digunakan untuk memilih jenis huruf yang digunakan

• Font Size : digunakan untuk mengatur ukuran huruf

• Increase Font Size : Untuk memperbesar ukuran huruf secara instan

• Decrease Font Size : Untuk memperkecil ukuran huruf secara instan

• Bold : digunakan untuk menebalkan teks (CTRL+B)

• Italic :  digunakan untuk memiringkan teks (CTRL + I)

• Underline digunakan untuk memberikan garis bawah pada teks (CTRL + U)

• Border : digunakan untuk menambah garis tepi pada sel terpilih.

Ada banyak jenis pengaturan garis tepi :

a) Bottom Border : digunakan untuk membuat garis pada tepi bawah sel terpilih

b) Top Border : digunakan untuk membuat garis pada tepi atas sel terpilih

c) Left Border : digunakan untuk membuat garis pada tepi kiri sel terpilih

d) No Border : digunakan untuk menghilangkan garis tepi pada sel terpilih

e) All Border : digunakan untuk membuat garis pada semua tepi sel terpilih

  • Fill Color : untuk merubah warna background pada sel terpilih
  • Font Color : untuk merubah warna teks pada sel terpilih

Group Alignment

  • Top Align : digunakan untuk menempatkan data pada sel bagian atas
  • Middle Align : digunakan untuk menempatkan data pada tengah - tengah sel
  • Bottom Align : digunakan untuk menempatkan data pada sel bagian bawah
  • Alignt Text Left : untuk mengatur data menjadi rata kiri
  •  Alignt  Text Right : untuk mengatur data menjadi rata kanan
  • Center : untuk mengatur data menjadi rata tenga
  • Orientations : untuk mengatur arah dan posisi data dalam sel
  • Decrease Indent : untuk menarik batas teks ke sebelah kiri
  • Increase Indent : untuk menarik batas teks ke sebelah kanan
  • Wrap Text : mengatur posisi text agar posisi text menyesuaikan sesuai dengan lebar kolom
  • Merge & Center : untuk menggabungkan beberapa sel menjadi satu dan membuat data berada di tengah

Group Number

Group Number

Number Format : digunakan untuk memberikan format tertentu pada data jenis numerik yang terdapat dalam sel terpilih.

Ada banyak jenis Number Format dalam Microsoft Excel :

  1. General : merupakan format standar dalam microsoft excel
  2. Number : merupakan tipe data numerik menggunakan tipe desimal secara default  dengan 2 digit angka dibelakang koma
  3. Currency : merupakan format mata uang dengan simbol tertentu
  4. Accounting : merupakan format mata uang dengan simbol tertentu namun antara simbol dan nilainya dipisahkan menggunakan spasi
  5. Short Date : merupakan format penanggalan secara singkat
  6. Long Date : merupakan format penanggalan secara lengkap
  7. Time : merupakan format Jam (waktu)
  8. Percentage : merupakan format suatu data numerik dengan gaya persentase
  9. Fraction : menampilakan data dalam bentuk pecahan
  10. Scientific : menampilakan formasi penulisan numerik secara ilmiah 
  11. Text : menampilakan formasi penulisan numerik secara ilmiah 

  • Accounting  : digunakan untuk mengatur format data sesuai spesifikasi mata uang 

  • Percent Styles  : digunakan untuk memformat suatu data numerik dengan gaya persentase. 

  • Comma Styles  : digunakan untk menampilkan angka desimal sebagai angka bulat.

  • Increase Desimal  : untuk menambah jumlah digit setelah koma dalam bilangan angka desimal

  • Decrease Desimal  : untuk mengurangi jumlah digit setelah koma dalam bilangan angka desimal

Group Styles

  • Conditional Formatting : digunakan untuk mengubah format sel/range excel secara otomatis jika memenuhi syarat atau kriteria
  • Format as Table : untuk memformat sel sebagai tabel dengan teman dan warna tertentu
  • Cell Styles : untuk memformat data dalam sel dan memiliki berbagai pilihan format

Posting Komentar untuk "Pengolahan Angka Materi Simulasi Digital"